Penerimaan Peserta Didik Baru TP 2024/2025

13 May 2024 Administrator 4137
SMK N 2 Tebing Tinggi - Penerimaan Peserta Didik Baru TP 2024/2025

SMK Negeri 2 Tebing Tinggi membuka pendaftaran Peserta Didik Baru Tahun Pelajaran 2024/2025. Selengkapnya baca disini:

DOWNLOAD :

    1. Petunjuk Teknis Pelaksanaan PPDB (Juknis) 
    2. Aplikasi PPDB Online 2024
    3. Panduan Instalasi Aplikasi PPDB Online 2024
    4. Surat Pernyataan Orang Tua Jalur Afirmasi
    5. Surat Pernyataan Jalur Prestasi Hasil Lomba
    6. Surat Pernyataan Kepala Sekolah Jalur Prestasi Nilai raport


    JADWAL PELAKSANAAN:

    Tahap I. Jalur Afirmasi (Disabilitas Ringan dan Keluarga Tidak Mampu), Zonasi (Jarak Domisili) Prestasi Hasil Lomba, Perpindahan Tugas Orang Tua:

      1. Tanggal Pendaftaran Tahap I: 21 s.d. 26 Mei 2024
      2. Validasi PPDB Tahap I: 21 s.d. 28 Mei 2024
      3. Pengumuman PPDB Tahap I: 29 Mei 2024
      4. Masa Sanggah PPDB Tahap I: 29 s.d. 31 Mei 2024
      5. Pendaftaran Ulang / Lapor PPDB Tahap I: 1 s.d. 3 Juni 2024.

      Tahap II. Jalur Prestasi Nilai Raport:

      1. Tanggal Pendaftaran Tahap II: 9 s.d. 14 Juni 2024
      2. Validasi PPDB Tahap II: 9 s.d. 16 Juni 2024
      3. Pengumuman PPDB Tahap II: 17 Juni 2024
      4. Masa Sanggah PPDB Tahap II: 17 s.d. 19 Juni 2024
      5. Pendaftaran Ulang / Lapor PPDB Tahap II: 20 s.d. 26 Juni 2024.


      ALUR PENDAFTARAN:

      1. Unduh: Calon Peserta Didik mengunduh Aplikasi PPDB Online melalui website https://ppdb.disdik.sumutprov.go.id/ atau disini Download Aplikasi PPDB Online 2024
      2. Daftar: Calon Peserta Didik melakukan Daftar Akun dan Login untuk melanjutkan pengisian Registrasi PPDB pada Aplikasi.
      3. Cetak: Calon Peserta Didik mengunduh Bukti Pendaftaran PPDB melalui Aplikasi.
      4. Verifikasi: Sekolah kemudian melakukan Verifikasi Data / Berkas Pendaftaran yang telah di upload Calon Peserta Didik melalui Aplikasi.
      5. Tracking: Calon Peserta Didik mengecek status pendaftaran melalui menu Tracking pada Aplikasi, perhatikan/baca pesan yang muncul dan perbaiki jika diperlukan. (Seringlah mengecek menu tracking ini).
      6. Verifikasi dan masa sanggah: Cabang Dinas melakukan verifikasi data Calaon Peserta Didik. Apabila disetujui maka registrasi Calon Peserta Didik akan dimuat di portal PPDB dan Calon Peserta Didik dapat melakukan sanggahan.
      7. Hasil: Calon Peserta Didik dapat melihat hasil pengumuman di Aplikasi atau di website PPDB dan menunggu daftar ulang ke sekolah.


      CEK DATA PPDB:

      Silahkan klik teks hyperlink di bawah ini untuk melihat daya tampung konsentrasi keahlian tiap jalur pendaftaran. Progres pendaftaran, status pendafataran, dan pengumuman hasil seleksi juga bisa di cek di sini:

      1. Daya Tampung
      2. Link Progres Pendaftaran
      3. Cek Status Pendaftaran
      4. Cek Hasil Seleksi